Senandung

4.5
Senandung malam beralun lembut...Terpadu indah Rembulan tersenyum...Kerling bintang senyawakan rasa...Bayang mu nikahi nurani...Kekasih sentuh ku Manja...Sirnakan semak taburkan benih...Suburlah!...Makmurlah!...Hingga Esok tak kenal pagi...

Senandung malam kembali mengalun...Lebih Keras...Rembulan berlidah terjulur...Bintang sedikit mengedip sedih...Bayang mu termadu nista...Sampah kuning dikira emas...Daging secuil di sangka mutiara...Kursi di nyana nirwana...Sadarlah!...Ingatlah!...Sebelum Esok tak kenal pagi...

Senandung Malam kini bertango samba...Rembulan tertawa...Bintang berdansa...Memeluk memagut mencumbu...Semburatkan rona bahagia...Emas daging secuil kursi musnah terbakar dihati...Jayalah!...Teruslah!...Semoga malam tak berganti Esok pagi...



TAG : "PUISI" , "PUISI CINTA" , "PUISI RELIGI"

gambar dari http://callbowo.wordpress.com

ali

Senandung dengan Url https://cah-cikrik.blogspot.com/2009/07/senandung.html by ali. Terimakasih atas kunjungannya serta kesediaan untuk membacanya. Kritik dan saran dapat disampaikan melalui kotak komentar. Mohon maaf bila belum sempat berkunjung balik.

:: Get this widget ! ::

Blog Puisi...
Comments
96 Comments